gigabyte aero 15/15x

Notebook gaming semakin booming dan menjadi incaran kaum milenial. Bagaimana tidak, desain laptop layar tipis dan beresolusi tinggi memudahkan user dalam pemakaian dimanapun. Salah satu laptop gaming yang terkenal di kalangan gamers ialah Gigabyte Aero seri 15/15X. Supaya Anda mendapatkan gambaran jelas mengenai detail spesifikasi hingga kekurangan dan kelebihan, silahkan membaca penjelasannya berikut ini.

Mengenal Gigabyte Aero 15/15X

Ketika hendak membeli sebuah laptop, biasakan untuk selalu mempelajari spesifikasi lebih lanjut dan detail dari laptop tersebut. Gigabyte Aero sebenarnya merilis dua unit terbaru di tahun 2018, yakni Aero 15X dan Aero 15W. Namun, kali ini akan dibahas lebih lanjut jenis Aero 15X.

Desain Aero 15X

Difokuskan pada target market gamers, menjadikannya berpredikat laptop gaming. Bedanya dengan laptop gaming yang telah muncul di pasaran, Gigabyte memberikan desain ramping dan ringan agar mobilitas meningkat. Bobot laptop ini cukup ringan jika dibandingkan laptop gaming lainnya, yakni seberat 2,1kg.

Desain body laptop berwarna dasar black matte mengesankan elegance. Bagian port pada laptop ini terlihat lengkap, sisi kanan port RJ45, USB 3.0 HDMI, 2.0 mini-DP 1.3 dan Combo Audio Jack. Sedangkan sisi kiri terdapat port Kensington lock, DC-in jack, USB 3.0, Thunderbolt 3 type C dan SD card reader.

Performa

Soal performa tidak perlu diragukan lagi, Gigabyte Aero 15X ditenagai Intel Core i7-770HQ yang nyaman dan aman untuk bermain game, design grafis, dan kegiatan komputasi lainnya. Memori yang tersemat berkapasitas 6GB dipadukan SSD NVMe PCle 3.0 x 4. Processor high performance didukung kartu grafis GeForce GTX 1070 8 GB dan RAM hingga 32 GB.

Daya tahan baterai laptop gaming memang pada dasarnya harus lebih kuat dibandingkan jenis laptop lainnya, karena dapat diketahui bahwa aplikasi game sangat boros baterai akibat laptop bekerja keras menampilkan grafis tinggi. Laptop Aero 15X dapat bertahan hingga 5 jam.

Punya Keyboard RGB

Menariknya lagi, laptop Aero 15X dibekali keyboard RGB yang bisa digunakan untuk menyalakan backlit dengan bermacam warna menarik, mengesankan keren saat digunakan dalam minim cahaya. Dibekali teknologi Dolby Atmos yang semakin menambah pengalaman seru saat bermain game, mulai dari DOTA, PayDay, CS, dan lainnya.

Kelebihan

Setelah anda memahami spesifikasi unggulan dari laptop gaming ini, selanjutnya mengetahui kelebihan lainnya agar semakin mantap memilikinya:

  • Suhu laptop selalu terjaga baik, karena bantuan prosesor dan kartu grafis yang punya high performance.
  • Baterai tahan lama dalam sekali isi daya.
  • Kartu grafis tinggi di kelasnya berkat GeForce GTX 1070, memaksimalkan high end game.
  • X-rite Pantone Certified Displays memberikan keakuratan warna pada display.
  • Ultra slim bezel 5mm, memberikan tampilan laptop terasa tidak ada bezel yang mengganggu.

Laptop Gigabyte Aero 15X ini memiliki banyak sekali fitur, spesifikasi dan kelebihan dari laptop gaming lainnya. Anda perlu cerdas dalam menggali informasi lebih detail jika hendak membeli sebuah laptop, pastikan memiliki nilai guna yang disesuaikan dengan kebutuhan dan budget.

Kekurangan laptop ini terletak pada harga cukup mahal, bunyi kipas akan terasa kencang dan berisik saat kerja berat, area trackpad mudah tersentuh dan letak kamera sulit melakukan video call. Gigabyte 15X dibanderol harga cukup lumayan tinggi yakni Rp 33,99 juta, namun harga tersebut sangat setara dengan kualitas yang diberikan.

Baca juga: Review Spesifikasi dan Keunggulan 7 Laptop Core i5

Sekian review Gigabyte Aero 15X dari AnugrahPratama.com. Kami menyediakan produk tersebut dan berbagai produk elektronik lain penunjang produktivitas Sobat. Segera cek katalog dan dapatkan produk-produk terbaik kami.