anugrahpratama.com – Ada kabar yang cukup mengejutkan dari Microsoft nih sobat AP. Kabarnya Microsoft pensiunkan wordpad, padahal aplikasi ini Sudah ada sejak hampir 30 tahun silam.
Aplikasi wordpad ini pertama kali dirilis pada 1995, dan kini akan secara resmi ditutup oleh Microsoft. Ini artinya sang aplikasi tidak akan mendapatkan pembaruan lagi sejak pertama kali dirilis melalui windows 95.
Baca juga: Pengguna Windows 11 Keluhkan BSOD, Microsoft Angkat Bicara
Microsoft Pensiunkan Wordpad: Kenapa dan Apa Penggantinya?
Banyak yang bertanya-tanya bahkan menyayangkan keputusan yang diambil oleh Microsoft ini. Apalagi hal itu diumumkan secara langsung oleh Perusahaan yang berpusat di Redmond, Washington, Amerika Serikat itu.
Pasca pengumuman itu, Microsoft kabarnya akan mengoptimalkan aplikasi pengolah data lain miliknya, yakni Notepad. Untuk itu, Microsoft telah mempersiapkan sejumlah fitur tambahan yang menarik seperti pemulihan tab otomatis hingga penyimpanan otomatis.
Microsoft Pensiunkan Wordpad: Ini Deretan Aplikasi Pengganti Yang Setara
Meski telah resmi mengumumkan pensiunnya Wordpad, Microsoft juga memberikan beberapa rujukan sebagai pengganti aplikasi tersebut untuk para penggunanya. Di antaranya adalah LibreOffice Writer, AbiWord, Jarte, hingga WPS Office Writer.
LibreOffice Writer adalah aplikasi yang dapat digunakan sebagai pembuat dokumen yang bisa dibilang mirip dengan wordpad. Begitupun dengan AbiWord, Jarte, atau WPS Office Writer.
Baca juga: Spasi berantakan di Microsoft Word? begini cara memperbaikinya
Walau tergolong mirip, namun aplikasi-aplikasi tadi dinilai memiliki kelebihan jika dibandingkan dengan Wordpad. Sobat AP bisa menilainya sendiri dengan cara mencoba beberapa aplikasi tersebut.
2024
Rumornya Microsoft memiliki rencana besar pada rilis windows 11 terbaru, bahkan pada rilis resmi windows 12 di awal tahun 2024 nanti. Rencana itu perihal pihaknya penambahan sejumlah update seperti yang sudah disebutkan di atas untuk mengoptimalkan Notepad, selain juga akan menonaktifkan Wordpad.
Video rekomendasi:
Produk rekomendasi:
Anugrahpratama.com
Klampis Jaya 29E, Surabaya 60117
Jawa Timur – Indonesia
Telepon: 031-33601117
Whatsapp: 08113127777